Suara.com - Badan Pangan Nasional (Bapanas) melaporkan bahwa harga sebagian besar komoditas pangan mengalami penurunan pada hari Rabu, termasuk beras premium, cabai, bawang, dan daging sapi murni, yang harganya turun menjadi Rp128.360 per kilogram (kg).
Berdasarkan data dari Panel Harga Bapanas yang diperoleh pukul 08.00 WIB, secara umum harga pangan di tingkat pedagang eceran nasional menunjukkan penurunan, di mana beras premium turun 0,32 persen atau Rp50 menjadi Rp15.350 per kg.
Sementara itu, beras medium juga mengalami penurunan sebesar 1,49 persen atau Rp200 menjadi Rp13.260 per kg; dan beras stabilitas pasokan serta harga pangan (SPHP) dari Bulog turun 0,16 persen atau Rp20 menjadi Rp12.500 per kg.
Komoditas bawang merah turun 1,91 persen atau Rp740 menjadi Rp38.090 per kg; bawang putih bonggol juga turun 0,96 persen atau Rp400 menjadi Rp41.190 per kg.
Harga cabai merah keriting turun 0,96 persen atau Rp280 menjadi Rp28.840 per kg; sedangkan cabai rawit merah turun lebih signifikan sebesar 4,66 persen atau Rp1.790 menjadi Rp36.650 per kg.
Daging sapi murni tercatat turun 4,65 persen atau Rp6.260 menjadi Rp128.360 per kg; sementara daging ayam ras naik sebesar 1,07 persen atau Rp390 menjadi Rp36.830 per kg; dan telur ayam ras turun tipis sebesar 0,04 persen atau Rp10 menjadi Rp24.340 per kg.
Dikutip via Antara, harga kedelai biji kering (impor) tercatat naik 0,95 persen atau Rp100 menjadi Rp10.650 per kg; sedangkan gula konsumsi turun 0,61 persen atau Rp110 menjadi Rp17.860 per kg.
Minyak goreng kemasan sederhana juga mengalami penurunan sebesar 0,65 persen atau Rp120 menjadi Rp18.390 per kg; begitu pula minyak goreng curah yang turun 0,99 persen atau Rp170 menjadi Rp16.950 per kg.
Harga tepung terigu curah turun 0,99 persen atau Rp170 menjadi Rp16.950 per kg; sedangkan tepung terigu non-curah juga mengalami penurunan sebesar 2,74 persen atau Rp360 menjadi Rp12.780 per kg.
Baca Juga: Demo Gemarak di DPR, Massa Tolak Pemilu Curang hingga Desak Jokowi Turun!
Harga jagung di tingkat peternak tercatat turun 2,64 persen atau Rp160 menjadi Rp5.890 per kg; sedangkan harga garam halus beryodium naik sebesar 0,26 persen atau Rp30 menjadi Rp11.620 per kg.
Harga ikan kembung juga terpantau turun sebesar 2,44 persen atau Rp910 menjadi Rp36.410 per kg; ikan tongkol mengalami penurunan sebesar 4,61 persen atau Rp1.450 menjadi Rp30.020 per kg; dan ikan bandeng turun sebesar 5,56 persen atau Rp1.870 menjadi Rp31.780 per kg.
Berita Terkait
-
Harga Telur Naik! Cek Update Harga Kebutuhan Pokok Tahun Baru 2025
-
Fakta atau Rekayasa? PPN 12% Bikin Hidup Anak Kos Makin Berat
-
Rayakan Natal, Bank Mandiri Bagikan Lebih dari 2.000 Paket keSeluruh Indonesia
-
Promo Superindo Akhir Tahun 2024, Potongan Besar-besaran Hingga 40 Persen
-
Cara Berdikari Jaga Stabilitas Harga Daging Demi Ketahanan Pangan Nasional
Terpopuler
- Susunan Pemain Timnas Indonesia U-20 vs Jordania: Jens Raven Cedera, Ragil Tumpuan
- Tawa Lepas Jokowi Usai Dikaitkan Kasus Pagar Laut: Investigasi Dong!
- Kampung Rusia di Ubud Bali Ditutup, Bos Jerman Dipenjara
- Danantara Mandek, Erick Thohir: Tunggu Saja!
- Review We Are Cooking: Taste of Life, Game Simulasi Koki yang Menantang
Pilihan
-
Danantara Mandek, Erick Thohir: Tunggu Saja!
-
Aguan Buka Suara, SHM Pagar Laut Tangerang Bukan Reklamasi, Tapi Lahan Terabrasi
-
Saham PIK 2 Milik Aguan Terkena 'Abrasi' Pagar Laut, Anjlok Hampir 20 Persen
-
Saham Emiten Milik Aguan PANI Kebakaran Hari Ini, Gegara Pagar Laut Tangerang?
-
IKN Suram! Proyek Swasta Mangkrak, Investor Sebatas Groundbreaking Bareng Jokowi
Terkini
-
DPR Usul Kampus Garap Tambang, Begini Respon Kementerian ESDM
-
Jalankan Inovasi Hijau, Mapei Terlibat dalam Proyek Energi Terbarukan di Dalam Negeri
-
Fokus Transformasi, Begini Strategi Bisnis TLKM di 2025
-
Wirausaha Muda Mandiri Bawa Batik Nungki Menembus Pasar AS, Raih Omzet Ratusan Juta
-
Total Fraud yang Dilakukan eFishery, Siapa Saja Investor yang Rugi?
-
Deposito Emas Pegadaian, Calon Primadona Pilihan untuk Berinvestasi
-
Pertahankan Laut Natuna Utara, Indonesia Dihimbau Tetap Tegas Berpegang pada UNCLOS
-
Aset Perusahaan Dianggap Hilang, Begini Tanggapan ID FOOD
-
RUU BUMN Memuat Pendirian Danantara, Erick Thohir Angkat Tangan Serahkah ke DPR
-
Emiten PPRO Sasar Hunian untuk Pelajar