Suara.com - Sosok gubernur terpilih Jawa Barat Dedi Mulyadi menarik perhatian publik belakangan ini. Kala pejabat seperti Raffi Ahmad dikritik habis-habisan karena kendaraan dinas, Dedi malah diapresiasi.
Dedi dipuji karena menolak diberi kendaraan dinas. Menurut dia, dana pembelian mobil dinas lebih baik dialokasikan untuk program yang bermanfaat untuk masyarakat.
"Jangan identik setiap pemimpin baru, mobil dinas baru," ujar Dedi Muyadi.
"Saya minta ke Pak PJ Gubernur, tolong jangan belikan saya mobil baru, saya juga punya mobil sudah cukup," katanya lagi.
Gaya hidup sederhana Dedi Mulyadi dengan jabatan yang mentereng ini membuat kehidupan pribadinya ikut disorot.
Lahir pada tahun 1971 lalu, Dedi Mulyadi memiliki kisah cinta yang menarik diulas. Simak ulasannya berikut ini seperti yang dirangkum Suara.com dari berbagai sumber.
1. Pernikahan Siri
Pria kelahiran Subang ini pertama kali melakukan pernikahan siri. Istri sirinya bernama Sri Mulyawati yang merupakan teman Dedi saat mereka sama-sama bergabung Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Purwakarta.
Sosok Sri digambarkan sebagai wanita yang baik dan loyal. Dia disebut para juniornya di organisasi tersebut kerap memberikan bantuan.
Baca Juga: Takut Temui Ayah Rozak, Billy Syahputra Malah Nekat Temui Orangtua Vika di Belarus
Namun minim informasi kapan Dedi dan Sri tak bersama lagi atau bercerai.
2. Pernikahan dengan Bupati Purwakarta
Dedi Mulyadi kemudian menikahi nama yang cukup populer, yaitu Ambu Anne. Namun pada tahun 2022, perempuan bernama lengkap Anne Ratna Mustika tersebut memutuskan untuk melayangkan gugatan cerai. Mereka resmi bercerai pada 22 Februari 2023.
Komunikasi tampaknya menjadi satu faktor perceraian mereka. Termasuk soal tanda tanya di kepala Ambu Anne mengenai dirinya yang tidak dinafkahi baik lahir maupun batin.
"Saya ingin Kang Dedi Mulyadi jujur sudah berapa tahun tidak memberikan nafkah lahir dan batin," kata Ambu Anne saat itu yang menjabat Bupati Purwakarta, dilansir kembali pada Rabu (15/1/2025).
3. Diminta Menikahi Ayu Ting Ting
Dedi sebenarnya sempat dikabarkan dekat dengan perempuan berjulukan 'teteh baru'. Rumor tersebut sejak muncul foto bersama dirinya, sang putri, dan perempuan yang tidak diketahui identitasnya tersebut.
Seiring berjalannya waktu, rumor tersebut tidak lagi merekah. Bahkan pada tahun 2024 lalu, Dedi diminta untuk menikahi Ayu Ting Ting.
Permintaan disampaikan langsung oleh Ayah Rozak selaku ayah dari Ayu Ting Ting. Permintaan bernada bercanda itu disampaikan ketika Ayah Rozak bertemu dengan Dedi Mulyadi, usai Ayu Ting Ting gagal dinikahi Muhammad Fardhana.
"Ayu, sekarang sendirian lagi, belum ada pendamping, makanya pinang langsung sama bapak Gubernur," kata Ayah Rozak yang dijawab dengan nada bercanda yang sama oleh Dedi.
"Nanti ditolak sama ayahnya, nggak enak," kata Dedi Mulyadi.
Berita Terkait
-
Sekaya Apa Ayu Ting Ting? Sikapnya yang Humble ke Pedagang Blok M Disanjung
-
3 Sifat Ruben Onsu yang Bikin Desy Ratnasari Tertarik, Salah Satunya Terkait Keluarga
-
Dedi Mulyadi Syok Dengar Pendapatan Pajak Kendaraan Pemprov Jabar Capai Rp 8 Triliun: Gak Logis Banyak Jalanan Rusak
-
Masuk Panci Demi Syuting, Sikap Asli Ayu Ting Ting Dibongkar Kru: Gak Neko-Neko!
-
Fakta Pendidikan Ayu Ting Ting, Biduan yang Adabnya Boleh Diadu dengan Putri Diana
Terpopuler
- Gol Dramatis Jelang Bubaran, Borneo FC Kalahkan Kaya FC-Iloilo
- Gabung Grup 'Neraka' di Piala Asia U-17 2025, Nova Arianto: Mereka Tim-tim Juara
- Saham PIK 2 Milik Aguan Terkena 'Abrasi' Pagar Laut, Anjlok Hampir 20 Persen
- Saham Emiten Milik Aguan PANI Kebakaran Hari Ini, Gegara Pagar Laut Tangerang?
- Resmi! Penampakan Jersey Baru Timnas Indonesia, Usung Nuansa Klasik dan Budaya Nusantara
Pilihan
-
Sakit Dadaku! Makna Tersembunyi di Balik Lirik Lagu Viral "Garam dan Madu"
-
Kaleidoskop Kasus Artis 2024, Pornografi Siskaeee hingga Polemik Donasi Agus
-
Kronologi NewJeans Keluar dari ADOR, Apakah Bakal Bubar?
-
Rekomendasi Film Bioskop Akhir Pekan November 2024: Ada Horor, Aksi, dan Drama!
-
Chord dan Lirik Lagu Lauhul Mahfudz Yono Bakrie: Ungkapan Mendalam Tentang Penantian Jodoh
Terkini
-
Selain Disatukan dengan Penderita HIV, Lolly Tak Betah di Rumah Aman Karena Bau dan Kotor
-
Ketahuan Like Postingan Pernikahan Sesama Jenis, Davina Karamoy Buru-Buru Unlike
-
Silsilah Keluarga Deddy Corbuzier, Diledek Pandji Pragiwaksono Seperti Orang Kaya Baru
-
Perjalanan Spiritual Ruben Onsu: Renovasi Masjid hingga Tertarik untuk Umrah
-
Riyuka Bunga Urus Cerai Sendiri Tanpa Didampingi Pengacara
-
Cara Mudah Bedakan Uang Asli dan Palsu, Tumpukan Duit Mira Hayati Diragukan Keasliannya
-
Lolly Akhirnya Cerita Alasannya Berontak Saat Dijemput Paksa Nikita Mirzani: Coba Datang Baik-baik
-
Psikiater Sarankan Nikita Mirzani Nikahi Pria Kebapakan, Biar Kesehatan Mental Lolly Stabil
-
Aaliyah Massaid Hamil, Thariq Halilintar Pesan ke Calon Anak: Jangan Sakiti Ibumu...
-
Uya Kuya Nyicil 30 Tahun Beli Rumah di LA, Feni Rose Beri Reaksi Tak Terduga