Scroll untuk membaca artikel
Entertainment / Gosip
Jum'at, 28 Februari 2025 | 17:45 WIB
Mayang dan Fuji (kolase)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kedua bibi Gala Sky, Mayang Lucyana Fitri dan Fujianti Utami Putri (Fuji), sama-sama pernah unjuk gigi berbicara menggunakan bahasa Inggris.

Akan tetapi, kemampuan berbicara Mayang dan Fuji mendapat sambutan yang berbeda dari pemerhati bahasa. Perbedaan jam terbang hingga latar belakang pendidikan dianggap menjadi jarak kemampuan bahasa asing mereka.

Dikutip pada Jumat (28/2/2025), berikut adalah perbandingan kemampuan berbicara bahasa Inggris Fuji dengan Mayang.

Fuji

Ketika bertandang ke luar negeri, Fuji sempat berbicara menggunakan bahasa Inggris ketika berinteraksi dengan warga asing. Akan tetapi, diksi yang dipakainya keliru.

"I don't understand Japan (Saya tidak mengerti negara Jepang)," ujar Fuji.

Selain itu, eks pacar Thariq Halilintar itu juga sempat memakai sintaksis yang kurang tepat kala bertandang ke siniar Denny Sumargo pada (26/4/2024).

"I'm trying (Saya sedang mencoba)," ucap Fuji.

Akibat penggunakan diksi dan sintaksis yang kurang tepat, adik ipar mendiang Vanessa Angel tersebut mendapat kritik dari beragam ahli bahasa.

Baca Juga: Pakaian Dalam Terlihat, Busana Fuji Promosikan Hijab di Malaysia Tuai Kontra: Sebagai Muslimah...

Fuji diketahui putus kuliah dari Universitas Udayana pada 2021. Semenjak Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah wafat, dia tidak lagi melanjutkan pendidikannya.

Mayang

Pada (26/10/2024), Mayang unjuk gigi berbicara bahasa Inggris dalam siniar Maia Estianty. Meski begitu, diksi bahasa asing digunakan anak Doddy Sudrajat itu saat menegaskan topik pembicaraan tertentu.

"Enggak yang kayak mental gitu, tapi kayak oh ok we'll see (kita lihat saja nanti)," kata Mayang.

Selain itu, Mayang juga pernah memamerkan kemampuan berbicara menggunakan bahasa Inggris pada Juli 2022. Saat itu, dia menggelar konferensi pers ihwal kampus tempatnya berkuliah.

Kemampuan bahasa Inggris adik kandung mendiang Vanessa Angel itu mendapat apresiasi dari civitas akademika sekaligus rektor Universitas Prof. Dr. Moestopo (Beragama).

Selain berkuliah, Mayang juga diperkirakan mahir berbicara menggunakan bahasa Inggris karena acap kali meng-cover sejumlah lagu asing berbahasa Inggris.

Demikian adalah perbandingan kemampuan berbicara bahasa Inggris Fuji dengan Mayang.

Komentar
lucky
berita gk penting egp...🤨
Aprilina
Mmg pendidikan itu penting....bukan tampang doang. M dan F sama2 cantik ( cewek jelas cantik dong )....tp skill beda.
2 komentar disini >
Load More